Selebriti Youtuber Indonesia di Tanah Suci

Selebriti Youtuber Indonesia di Tanah Suci




Jakarta

Alman Mulyana dikenal sebagai Youtuber asal Indonesia yang kerap berbagi kisah-kisah unik di Arab Saudi. Mari kenalan lebih dekat dengannya.

Saya berkesempatan mengikuti Umroh Bareng Kang Alman yang digagas Assyifa Tours & Travel. Kang Alman, begitu sapaan akrabnya sudah punya 2,6 juta subscribers di akun Youtube-nya ‘Alman Mulyana’.

Kang Alman kerap menampilkan sisi-sisi unik, menarik, dan tidak biasa di Tanah Suci Makkah dan Madinah. Sebut saja seperti mendatangi kampung pedalaman Arab Badui, mendatangi Kampung Jin, sampai mendatangi Kampung Abu Lahab!


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Awalnya justru saya mengangkat kisah perjuangan para TKI. Lalu sehabis itu, coba membahas sisi lain di Tanah Suci dan eh, ternyata menarik juga,” bukanya.

Alman Mulyana menjelaskan, dirinya datang ke Arab Saudi di tahun 2004. Ketika itu, sedang ada bencana tsunami di Aceh.

“Saat saya sampai pertama kali di sini, ketika itu saya disambut dengan luar biasa di bandara dan diwawancarai media-media internasional. Mungkin karena saya dari Indonesia dan ketika itu sedang terjadi bencana. Rasanya, begitu peka Arab Saudi kepada Indonesia,” jelasnya.

Kang Alman awalnya bekerja di minimarket. Kemudian, dirinya menjajal berbagai pekerjaan lain seperti jadi kasir sampai jadi supir pribadi.

Kang Alman mengaku, awalnya sempat stress bekerja di Arab Saudi. Tak ayal, ada kendala bahasa dan perbedaan budaya di sana.

“6 Bulan pertama itu stress luar biasa. Harus adaptasi sama budaya, orang-orangnya, bahasanya, wataknya. iklimnya, sampai makanannya. Saya nangis terus,” kenangnya.

“Dulu malah kalau mau ngomong cari di kamus. Zaman sekarang mah ada Google,” sambungnya sambil tertawa.

Kang Alman banting tulang menjadi pekerja di Tanah Suci. Barulah di pertengahan tahun 2017, dirinya coba mantap memilih jalan jadi Youtuber!

“Saya berdoa di depan Multazam, ‘Ya Allah kalau memang rezeki saya jadi Youtuber, tolong permudah’. Itu saya sungguh-sungguh dan spesifik doanya,” ungkapnya.

Kang Alman pun coba belajar berbicara di depan kaca, bergaya ala Youtuber lainnya. Kemudian, dirinya turut mempelajari sejarah-sejarah Islam dan akhirnya mampu memberikan informasi yang menarik sampai saat ini.

“Saya coba belajar dan gali sejarahnya. Saya sampaikan sesuai kapasitas saya. Alhamdulillah responsnya bagus,” jelasnya.

“Awalnya istri yang suruh jadi Youtuber dan akhirnya ketemu jalannya di sini. Saya bukan satu-satunya kok Youtuber Indonesia di Arab Saudi, banyak yang lainnya,” sambungnya.

“Kemudian barulah sekarang ini ada paket umroh bareng Kang Alman bersama Assyifa Tours & Travel. Banyak travel mau endore saya, tapi saya hati-hati. Saya pun niatnya memudahkan para jamaah, bukan untuk mencari keuntungan,” tambahnya.

“Saya berniat terus memberikan banyak informasi. Sehingga nanti, calon jamaah haji dan umroh dari Indonesia bisa lebih lancar ibadahnya dan tahu situasi di sini,” tutup pria asal Subang itu.

Simak Video “Indahnya Perjalanan Umrah untuk Semua
[Gambas:Video 20detik]
(aeb/erd)



Source : www.detik.com
Alhamdulillahi Robbil Aalamiin, Allohumma Sholli Ala Rosulillah Muhammad Warhamna Jamii’a.

What do you think?

Written by admin